Virtual Reality (VR) merupakan sebuah teknologi yang membuat pengguna dapat berinteraksi dengan lingkungan maya yang disimulasikan oleh komputer, sehingga pengguna merasa berada di dalam lingkungan tersebut. Teknologi VR sudah mulai diadopsi dan mengalami peningkatan di beberapa sektor, seperti game, perawatan kesehatan, otomotif, arsitektur, dan pendidikan. Hal ini mendorong pertumbuhan pasar VR dan dibuktikan dengan laporan yang didapatkan dari GlobalData bahwa pasar Virtual Reality (VR) bernilai US$ 6,9 miliar pada tahun 2021 dan diperkirakan akan meningkat pertumbuhan CAGR sebesar 25,1% selama 2021-2030.
Pertumbuhan ini dikarenakan berkembangnya teknologi Virtual Reality (VR) yang digunakan sebagai suatu alat untuk menyediakan pengalaman virtual menarik dan mendalam dengan berbagai skenario yang dapat dikembangkan sesuai dengan masing-masing kebutuhan suatu sektor. Hal ini membuat teknologi VR semakin populer dan mendorong pertumbuhan pasar VR di masa depan. Masa depan teknologi VR tentunya bergantung pada inovasi dalam produk perangkat keras dan perangkat lunak VR yang akan memaksimalkan teknologi VR menjadi teknologi terjangkau yang mudah diakses dan tidak menimbulkan efek-efek negatif kepada pengguna.
Segmentasi Pasar VR berdasarkan End-user Type
Pasar VR dikategorikan ke dalam pasar B2B dan B2C di mana B2B menyumbang pangsa pasar 40,3%, sedangkan B2C menyumbang pangsa pasar 59,7% pada tahun 2021.
Selama pandemi COVID-19, permintaan mengenai headset dan game VR meningkat dikarenakan pembatasan yang memaksa pengguna untuk berada di rumah dan membutuhkan hiburan. Pengguna yang terlibat dalam lingkungan virtual menggunakan head-mounted display memberikan pengalaman untuk melepaskan diri dari ketakutan dan kecemasan yang tercipta akibat pandemi, sehingga menghasilkan pertumbuhan pasar VR yang tinggi. Selain itu, pelatihan VR merupakan hal yang banyak dibutuhkan dan digunakan oleh perusahaan menggunakan berbagai gadget VR yang diaktifkan oleh teknologi 5G, AI, dan cloud computing.
Segmentasi Pasar VR berdasarkan Jenis Produk
Pasar VR dapat disegmentasi menjadi perangkat keras dan perangkat lunak, berdasarkan jenis produk. Pada tahun 2021, pasar perangkat lunak VR menyumbang pangsa 60,2%, sedangkan pasar perangkat keras menyumbang pangsa 39,8%. Hal ini terutama disebabkan oleh lonjakan besar dalam permintaan perangkat lunak VR oleh perusahaan untuk mengakomodasi tenaga kerja jarak jauh mereka dan merevisi perencanaan dan strategi bisnis mereka dengan munculnya pandemi COVID-19. Demikian pula, pengguna beralih ke pilihan game dan permintaannya meningkat selama periode yang sama. Di sisi lain, gadget VR, termasuk headset VR, proyektor, komputer dan konsol video game, serta perangkat input mengalami peningkatan permintaan dan membantu pertumbuhan pasar.
Dengan meningkatnya pertumbuhan pasar VR secara global, menunjukkan bahwa VR sudah mulai diadopsi dengan mudah untuk beberapa sektor. Dan tidak hanya diadopsi saja, tetapi impact yang dihasilkan oleh teknologi VR sudah mulai dirasakan oleh beberapa sektor melalui pengalaman menyenangkan dan mendalam yang diberikan oleh VR kepada pengguna, baik untuk B2B maupun B2C.
Comments